Portalterkini.com – Palembang – Menyikapi kegaduhan sumbangan dari almarhum Akidi Tio senilai 2T, aliansi Mahasiswa OKU Raya mengadakan Konferensi Pers yang di gelar di Cafe Temu Rindu di jalan sumpah pemuda kampus pom IX Palembang, Rabu (25/8/2021).
Ketua IKAPM OKUT, Dodi Hari Utama di dampingi Ketua IKPM OKU Fiki dan Ketua Fosela Imam Nopriansyah mengatakan, kami aliansi Mahasiswa OKU Raya menyatakan sikap mengapresiasi ibu Lesty Nuraini Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Selatan yang telah melakukan klarifikasi terkait kegaduhan sesuai yang tertuang di majalah Tempo.
” Meminta ibu Lesty Nuraini untuk tetap fokus dalam penanganan covid-19. Serta Meminta ibu Lesty Nuraini beserta dinas terkait dan lembaga terkait lainnya agar dalam rangka penanganan covid-19 dapat bersinergi dengan OKP-OKP kepemudaan,” paparnya.
Terkait kegaduhan kasus 2T yg terjadi 1 bulan ini, Ia juga meminta masyarakat untuk menghentikan polemik ini.
Semua ini semata-mata karena semangat ingin membantu masyarakat dalam menghadapi pandemi covid 19″
Aliansi Mahasiswa OKU Raya meminta masyarakat Sumsel agar dapat menjadikan peristiwa ini sebagai pelajaran berharga.
- Ribuan Massa Gempur PTUN Jakarta dan MA, Ini Tuntutannya!
- Mentri Yandri Susanto Sebut LSM dan Wartawan Bodrex, Ini Pernyataan Bersama LSM dan Wartawan Pandeglang
- Sekda Kota Lubuklinggau Memimpin Rapat Sosialisasi dan Rekrutmen Pembentukan Paskibraka
- Kawal Penyidikan Tipikor Perdin DPRD Tanggamus, DPP KAMPUD Kirim Permohonan Informasi Ke Kejati Lampung
- ATA Carnet, Fasilitas yang Permudah Masuknya Peralatan Konser Maroon 5 di Jakarta
” Serta Kami meyakini apa yang telah dilakukan Kapolda Provinsi Sumsel adalah hal yang mulia untuk membantu masyarakat Sumsel dan kami menyakini bahwa Kapolda provinsi Sumatera Selatan, kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumsel adalah orang yang tulus dan ikhlas untuk membantu masyarakat Sumsel,” pungkasnya
Setelah konfrensi pers, Rombongan Aliansi Mahasiswa OKU Raya langsung bergerak ke Dinas Kesehatan Provinsi Sumsel untuk menyampaikan plakat, sebagai bentuk apresiasi pada Dinas Kesehatan yg telah berjuang dalam penangan Covid 19.
Untuk diketahui, bahwa beberapa hari ini, kasus harian covid 19 mengalami penurunan
Laporan. H