Portalterkini.com, Palembang – Dalam rangka memperluas caves area Kobexindo group, PT. Kobexindo Tractors Tbk resmi membuka kantor cabang di kota Palembang di jalan RE. Martadinata no. 5 Kelurahan Dua Ilir, Rabu (08/05/2024).
Kobexindo merupakan grup yang memiliki alat sendiri, dimana sekarang sudah sangat tersedia dan bisa masuk ke seluruh sektor di Palembang. Sebagai ibukota, wajib hukumnya jika Palembang memiliki kantor networking, sehingga alur untuk berkomunikasi dengan costumer baik itu yang existing maupun yang akan menjadi bio costumer Kobexindo bisa berjalan lancar.
“Palembang merupakan ibukota transisi supplay change dan tempat yang strategis, tentunya kedepan Kobexindo yang selama ini mungkin mayoritas pasarnya di tambang akan mengindetifikasi sektor penjualan artinya tambang akan ditopang sektor-sektor non tambang seperti kebun kelapa sawit, HTI, industri, konstruksi, dan lainlain sehingga kedepannya kobexindo akan lebih stabil karena bisa mensupplay dari kontribusi beberapa sektor,” Ujar Almuqri selaku Direktur Sales Operational Division.
Menurut Almuqri, hal ini perlu dilakukan karena ketika sektor tambang bergejolak Kobexindo bisa beralih ke sektor lainnya. Ini dibutuhkan untuk stabiliti dan mengharapkan suatu perkembangan yang berkesinambungan.
“Selain di kota Palembang, di Sumatera Selatan Kobexindo sudah mempunyai dua cabang yakni Palembang dan Lahat. Secara keseluruhan Kobexindo sudah mempunyai tujuh cabang grup banyak sekali kita banyak di Kalimantan, Banjarmasin, Balikpapan, Jawa ada di Surabaya, Denpasar, dan Jakarta. Kobexindo merupakan perusahaan terbuka, bisa dilihat di publik,” Terangnya.
Pihaknya berharap dengan dibukanya cabang di kota Palembang bis mempunyai kontribusi yang signifikan terutama dari sektor non tambang, karena diluar tambang potensinya masih sangat terbuka.
Selaku Branch Manager, Tri Wahyu Aji menambahkan, Kami juga berharap Palembang bisa memberikan dampak yang signifikan secara seluruh, dan bisa memberikan kontribusi khususnya dalam penjualan.
“Semoga Kobexindo kedepannya bisa semakin maju, khususnya Kobexindo cabang Palembang,” Harapnya.
Tampak hadir dalam acara, Direktur Sales Operational Division Almuqri Sagitri Putra, Sales Operational Division Head, Ricko Mardinsyah, dan Human Capital Division Head, Fajar Samsuri, serta Branch Manager Tri Wahyu Aji, Perwakilan leasing mitra Kobexindo. (Lia)
Respon (1)
Komentar ditutup.